Sabtu, 26 November 2011

Penyembah Berhala yang Bodoh



Ketika Nabi Muhammad datang, rakyat Madinah menyambutnya. Merekapun menghancurkan berhala-berhala yang ada. Semua orang terlihat sibuk menghancurkan berhala masing-masing kecuali 'Amar bin Jumuh. Sebagian pemuda bani Salmah memerhatikan sikap 'Amar dan menjadi marah. Pemuda-pemuda itu merencanakan sesuatu.

Malam pun tiba. Pemuda-pemuda itu mengendap-endap ke rumah 'Amar. Berhala miliknya diambil dan dibuang ke kakus. Pada pagi harinya, 'Amar terkejut melihat berhalanya hilang. Dia mencarinya ke mana-mana. Oh, ternyata berhalanya ada didalam kakus. 'Amar lalu memajang kembali berhalanya di depan rumah.


Malam harinya, para pemuda kembali membuang berhala 'Amar ke kakus. Betapa marahnya 'Amar. Dia berbisik ke telinga berhalanya, "Hai, Berhala, aku beri kamu pedang. Jika ada orang yang berbuat jahat terhadapmu, gunakan pedang ini untuk membela diri !"


Para pemuda tidak mau menyerah. Mereka berulah lagi. Namun, kali ini berbeda. Berhala itu tidak di buang ke kakus, tetapi diikat ke bangkai seekor anjing. Ketika bangun pada pagi harinya, 'Amar mendekati berhala itu dan berkata, "Berhala bodoh ! Sudah diberi pedang masih saja tidak bisa membela diri. Bagaimana kamu melindungiku?"

'Amar pun tersadar dan merasa malu. Bukankah dia sendiri yang bodoh karena meng
Kita harus yakin bahwa tidak ada yang memiliki kekuatan selain Allah. Berhala adalah bendatidak berdaya. Oleh karena itu, ia sangat tidak sebanding dengan Allah Yang Maha kuasa. Hanya Allah yang patut kita sembah.ajak bicara berhala yang tidak bisa apa-apa? "Aku sekarang percaya kepada Allah, Tuhan Penguasa alam. Tuhan yang memberikan kasih sayang, rahmat, dan perlindungan bagi seluruh hamba-Nya," Kata 'Amar yakin.

'Amar lalu menghancurkan berhalanya. 'Amar segera beriman kepada Allah. Sejak itu, dia memeluk Islam, ajaran yang dibawa Rasulullah. Para pemuda sanagt lega melihat perubahan itu. Mereka pun bersyukur kepada Allah. 

Kita harus yakin bahwa tidak ada yang memiliki kekuatan selain Allah. Berhala adalah benda tidak berdaya. Oleh karena itu, ia sangat tidak sebanding dengan Allah Yang Maha kuasa. Hanya Allah yang patut kita sembah.

Sumber : Buku karya Ariany Syurfah, M. Hum,M.Ag

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Tema Projek dan Contoh Implementasinya

  Tema Projek dan Contoh Implementasinya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) sangat luas dan fleksibel. Masih banyak tema lainnya...